Ujian Negara Amatir Radio Reguler Balmon Kelas II Mataram Gelombang ke 2

MINGGU 23 Agustus 2020, Balmon Kelas II Mataram Mengadakan Unar Regular lanjutan gelombang ke 2 yang bertempat di Kantor Balmon Kelas II Mataram Nusa Tenggara Barat. Kegiatan UNAR kali ini di ikuti oleh 22 peserta yang berasal dari orlok Mataram, Lombok barat dan orlok Lombok timur. Seperti dengan unar sebelumnya di gelombang pertama tanggal 15 Agustus 2020, penerapan protokol kesehatan tetap di berlakukan yakni semua peserta wajib memakai masker, pengecekan suhu tubuh, penggunaan hand sanitizer atau cuci tangan, dan jaga jarak minimal 1 meter. Dan pada kesempatan tersebut Ketua Orari Daerah NTB H. Soekardi Wibisono YB9KA sekali lagi mengucapkan terimakasih kepada BALMON kelas II Mataram dalam pelaksanaan UNAR Gelombang kedua ini berjalan sukses, aman dan tertib serta sekali lagi BALMON kelas II Mataram berharap menjadikan mitra dan selalu membimbing untuk organisasi kedepan lebih baik dan lebih berkualitas lagi. (/admin)

 

Releated

Ujian Negara Amatir Radio Non Reguler Periode I Tahun 2022 di SMK Negeri 2 Kuripan Kabupaten Lombok Barat

Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Mataram menyelenggarakan Ujian Negara Amatir Radio Non Reguler Periode I Tahun 2022 di SMK Negeri 2 Kuripan Kabupaten Lombok Barat pada Minggu, 19 Juni 2022 . Pada ujian ini, salah satu peserta adalah seorang penyandang tunanetra yang berasal dari Kabupaten Sumbawa Barat. Bapak Syamsuddin (43) namanya, meskipun harus […]

eCertificate 8C126LT

eCertificate 8C126LT Orari Daerah NTB Lokal Lombok Timur sudah bisa di unduh di eCertificate 8C126LT Orari Daerah NTB Lokal Lombok Timur